Cara Membaca Dan Menggunakan Micrometer
www.basicmechaniccourse.com
Prosedur Pengukuran Menggunakan Micrometer
Cara Pembacaan Micrometer
Cara Membaca Dan Menggunakan Micrometer
gambar cara-membaca-dan-menggunakan-micrometer |
Micrometer adalah alat ukur yang persis di bandingkan dengan vernier caliper dengan ketelitian pengukuran sampai 0, 005 mm.
Ada dua macam micrometer yang sering digunakan:
- Outside micrometer di gunakan untuk mengukur diameter luar.
- Inside micrometer di gunakan untuk mengukur diameter bagian dalam.
Dasar pembacaan pengukuran keduanya sama hanya penggunaanya saja yang berbeda.
Slevee dan thimble adalah sama seperti skala utama dan skala pecahan pada vernier caliper , hanya pecahan pada micrometer terdapat beberapa macam ukuran dari 0 - 25 mm , 25 - 50 mm , 50 sampai 75 mm , 75 sampai 100 mm dst. Untuk micrometer selain 0 - 25mm , pengukuran harga terkecil harus mempergunakan standar ukuranya dan untuk memperoleh pengukuran yang tepat terlebih dahulu di standardkan , atau di nol- kan .
gambar cara-membaca-dan-menggunakan-micrometer |
Pemeriksaan Micrometer
Pasangkan standard gauge untuk micrometer tersebut di antara anvil spindel. Putar thimble sampai spindle menyentuh standard gauge kemudian putar ratchet stopper sampai beebunyi dua sampai tiga kali berputar bebas dan selanjutnya baca titik standard harga ( nol ). Untuk micrometer 0 - 25 mm tidak mempergunakan standard gauge sebab spindle dapat merapat dengan anvil untuk mengecek titik nolnya.
Penyetelan Micrometer
Bila peebedaan antara harga standar harga standar dengan hasil pembacaan dalam micrometer 2 / 100 mm ( 0, 02 mm ) , maka perlu diadakan penyetelan harga standar dengan menggunakan kunci spesial dengan cara sebagai berikut.
gambar cara-membaca-dan-menggunakan-micrometer |
Masukkan ujung kunci ke dalam lobang pada bagian outer slevee. Bila peebedaan melebihi 2 / 100 mm spindle di tahan dan baut ratchet di kendorkan dengan kunci spesial dan ini membuat thimble akan bergerak bebas dari titik " O " bisa ditetapkan ( diadjust atau di stel 0 dengan garis standard di outee slevee )
Prosedur Pengukuran Menggunakan Micrometer
Skala thimble terdiri dari 50 strip ( 50 ) . Jika thimble berputar 1 putaran ( dari nol sampai nol pada thimble ) maka akan menunjukan hasil 0 , 50 mm . Jadi 1 strip thimble = 0,05 : 50 = 0,01 mm . Setiap thimble berputar satu kali maka akan menunjukan perubahan sekala 0,50 mm dan ini di tunjukan oleh strip bagian bawah pada slevee dengan permukaan thimble.
Apabila thimble berputar 2 putaran penuh maka akan di tunjukan harga = ( 0 , 01 mm x 50 ) x 2 putaran = 1.00 mm maka jni akan di tunjukan oleh skala sleeve bagian atas . Jadi skala sleeve bagian atas harga satu strip -1 mm .Apabila bagian yang akan di ukur masih jauh pergunakan thimble untuk memajukan spindle dan apabila spindle sudah mulai bersentuhan dengan permukaan yang diukur pergunakanlah retchet untuk mencegah kerusakan permukaan spindle dengan putaran 2 sampai 3 kali , kemudian kunci dengan pengunci ( lock clamp ) dan kemudian dibaca hasilnya .
Cara Pembacaan Micrometer
gambar cara-membaca-dan-menggunakan-micrometer |
Pertama kali kita lihat hasil pada skala uatama ( skala sleeve bagian atas ) , pada garis di atas gambar 4,- 7 menunjukan pada strip ke -7 dan karena micrometer yang di pergunakan 0 - 25 mm .
Jadi hasil pembacaan 7 x 1.000 = 7 mm ,kemudian lihat bagian bawah dari pada sleeve disni terlihat ada garis di depan thimble ( gambar IV -7 ) maka di perlukan penambahan jumlah 0. 500 dan apabila tidak terlihat di depan thimble seperti gambar IV -8 maka tidak perlu penambahan .
Selanjutnya kita peehatikan skala thimble terlihat garis segaris horizontal adalah angka 15 ,jadi hasilnya = 15 x 0,010 mm = 0,150 mm.
Hasil pembacaan micrometer
skala utama :. 7.0. mm
skala bawah sleeve :. 0.500. mm
skala thimble. : 0.150 mm +
hasil pembacaan 7.650 mm
Sekian materi cara membaca dan menggunakan micrometer ,semoga materi ini bisa menambah wawasan dan ilmu kita amin.